Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2022

PENYELESAIAN MASALAH TUDUHAN TERKAIT KEMATIAN SAUDARA YERMIAS YEBLO

Gambar
HUMAS POLRES TAMBRAUW– Penyelesaian masalah dengan adanya pengaduan dari Sdr. Huber Bame yang telah di tuduh dari Sdr. yongger yewen, terkait kematian dari Sdr. Yermias Yeblo, pada  hari Senin tanggal 31 Oktober 2022 pukul 10.30 Wit.  Kedua belah pihak datang ke tempat musyawarah adat di kampung snopi untuk menyelsaikan permasalah yang terjadi antara kedua belah pihak. Pembahasan persoalan di mulai dengan mendengar sambutan dari para ketua-ketua  adat. Pada kesempatan yang diberikan kepada keluarga yang di tuduh, yaitu Sdr. Huber Beme, untuk memberikan penjelasan terkait mengapa sampai ia bisa di tuduh. Setelah ia menjelaskan, selanjutnya diberikan waktu lagi kepada pihak Yongger Yewen untuk berbicara. Bpk. LMA (Lembaga Masyarakat Adat ), memberikan pertanyaan Kepada pihak Huber Bame, untuk mencari tahu kebenaranya dari permasalah tersebut, dan Bpk. LMA (Lemabaga Masyarakst Adat ) memberikan pertanyaan lagi kepada pihak Yongger Yewen, menyangkut permasalah itu.

PESAN KAPOLRI KEPADA 1.028 TARUNA: SINERGISITAS TNI-POLRI AKAN MENJAMIN STABILITAS KEAMANAN DAN POLITIK

Gambar
HUMAS POLRES TAMBRAUW - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri upacara Wisuda Prabhatar Akademi TNI dan Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 2022 di Magelang, Jawa Tengah, Senin (31/11/2022).  Wisuda kali ini diikuti 1.028 Taruna terdiri dari 379 Pratar Akmil, 250 Pratar AAL, 149 Pratar AAU dan 250 Bhatar Akpol. Mereka telah berhasil menyelesaikan Program Pendidikan Dasar Integratif Kemitraan Taruna Akademi TNI dan Akademi Kepolisian dengan baik. "Saya ucapkan selamat kepada 1.028 Taruna yang merupakan pemuda-pemudi calon pimpinan bangsa masa depan," kata Sigit dalam sambutannya.  Menurut Sigit, keberhasilan tersebut harus menjadi pemacu semangat bagi seluruh Taruna, karena perjalanan kedepan masih panjang. Dimana setiap orang masih berpeluang untuk menjadi juara.  Oleh sebab itu, Sigit meminta mereka untuk terus berlatih dan jangan menyerah sebagaimana perkataan dari petinju legendaris Muhammad Ali bahwa, “I hated every minute of training, but I

ORASI KEBANGSAAN SUMPAH PEMUDA, KAPOLRI: PERSATUAN-KESATUAN WUJUDKAN INDONESIA EMAS 2045

Gambar
HUMAS POLRES TAMBRAUW- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri undangan untuk memberikan orasi kebangsaan terkait dengan momentum peringatan sumpah pemuda di Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu, 29 Oktober 2022.  "Jadi baru saja saya mendapatkan kesempatan untuk mengisi orasi kebangsaan terkait dengan makna dan memaknai sumpah pemuda. Tentunya di dalam kegiatan ini kita mengingatkan kembali dalam sejarah perjalanan bangsa dari mulai jaman penjajahan sampai tantangan kedepan yang kita hadapi," kata Sigit usai mengisi orasi kebangsaan tersebut.  Dalam orasi kebangsaannya, Sigit menekankan, pentingnya menjaga dan merawat semangat sumpah pemuda yang digelorakan oleh para pendahulu bangsa. Refleksi dari peringatan tersebut, kata Sigit, adalah bagaimana terus mempertahankan rasa persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia.  Menurut Sigit, dengan menjaga persatuan dan kesatuan, hal itu menjadi syarat utama untuk menjaga sta

KAPOLRES TAMBRAUW HADIRI HUT KABUPATEN TAMBRAUW KE-14 DAN SEKALIGUS MEMPERINGATI HUT SUMPAH PEMUDA KE-94 TAHUN

Gambar
HUMAS POLRES TAMBRAUW– Kepolisian Resor Tambrauw, Kapolres Tambrauw AKBP Bendot Dwi Prasetio SIK. Menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Tambrauw Ke-14 Tahun dan sekaligus memperingati HUT Sumpah Pemuda Ke-94 Tahun yang diselenggarakan di lapangan Apel Kantor Bupati Kabupaten Tambrauw Jl. Irawiam Nomor 1 Fef Kabupaten Tambrauw Papua Barat, Jumat (29/10/2022) pukul 08.00 Wit s/d selesai Hadir dalam Kegiatan Bupati Kabupaten Tambrauw Penjabat Bupati Tambrauw Bpk.Engelberthus Gabriel Kocu,S.Hut,MM., Mesak Matusala Yekwam ,SH. (Mantan Bupati Tambrauw Periode 2017-2022.), Muhammad Zen Hayatuddin,S.IP.MM( Sekda Kab.Tambrauw?), Yermias Sedik,S.IP (Ketua DPRD Kab.Tambrauw) bersama anggota DPRD Kab.Tambrauw., AKBP Bendot dwi Presetio,Sik (Kapolres Tambrauw), Letkol Inf.Sugiharto (Dandim 1810 Tambrauw)., Para Pimpinan OPD Pemda Kab.Tambrauw. h.Irvansyah, S.H., C.H.R.M.P., M.Tr.Opsla. ( Panglima Koarmada III sorong )., Para Kadistrik dan Kepala kampung Kab.Tambrauw

POLRES TAMBRAUW MENGGELAR UPACARA PERINGATAN HARI SUMPAH PEMUDA KE-94

Gambar
HUMAS POLRES TAMBRAUW-Dalam memperingati hari Sumpah Pemuda yang jatuh setiap tanggal 28 September setiap tahun, Polres Tambrauw menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-94 yang digelar di Halaman Mapolres, Jum’at (28/10/2022).   Dalam upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda kali ini KABAGOPS Polres Tambrauw AKP Puthio S.IP.M.H., bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dengan diikuti Para Kabag, Kasat, Kasie, Perwira, Bintara Polres Tambrauw.   Hari Sumpah Pemuda Ke-94 kali ini mengambil tema ” BERSATU MEMBANGUN BANGSA “, tema ini memberikan pesan mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan, dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia. Tema ini menjadi pengejawantahan nilai agung Sumpah Pemuda dalam konteks kekinian dan yang akan datang. AKP Puthio S.IP.M.H., dalam kesempatan itu membacakan Amanat Menteri Pemuda dan Ol

TUTUP DIKREG SESPIM POLRI, KAPOLRI: JANGAN TAKUT DAN RAGU LAKUKAN HAL TERBAIK UNTUK MASYARAKAT

Gambar
HUMAS POLRES TAMBRAUW- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri penutupan pendidikan Sespimti Dikreg ke-31 dan Sespimmen Dikreg ke-62 Tahun 2022 di Lembang, Jawa Barat, Selasa, 25 Oktober 2022.  Dalam pengarahannya, Sigit menekankan kepada seluruh peserta didik yang telah lulus untuk menyiapkan diri menjadi pemimpin yang profesional dan mau turun langsung ke lapangan untuk mendengar keluhan, menyerap aspirasi dan melayani masyarakat. "Tentunya saya selalu ingatkan bahwa sebentar lagi rekan-rekan akan kembali bertugas, apa yang kalian dapatkan di sini, tentunya menjadi bekal pada saat rekan-rekan kembali melaksanakan tugas di lapangan. Dan tentunya saat ini tanggung jawab besar akan menjadi bagian yang rekan-rekan harus bisa jalani dengan baik," kata Sigit mengawali arahannya.  Kepada seluruh lulusan, Sigit menekankan bahwa, segala ilmu yang telah diperoleh selama pendidikan harus bisa diimplementasikan untuk menjadi pemimpin yang bisa merangkul

BARESKRIM POLRI TAHAN 2 TERSANGKA DUGAAN KORUPSI PEMBERIAN KREDIT BPD JATENG

Gambar
HUMAS POLRES TAMBRAUW-Bareskrim Polri melakukan penahanan terhadap dua tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi pemberian kredit proyek Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jawa Tengah cabang Jakarta tahun 2017-2019. Penahanan terhadap Dirut PT Samco Indonesia, Boni Marsapatubiono dan Dirut PT Mega Daya Survey Indonesia, Welly Bordus Bambang merupakan pengembangan dari terpidana Bina Mardjani, pimpinan Bank Jateng cabang Jakarya yang telah divonis Pengadilan selama 7 tahun. "Terhadap yang bersangkutan telah dilakukan penahanan selama 20 hari di Rutan Cabang Bareskrim Polri," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo dalam keterangan tertulisnya, Rabu (26/10/2022). Dedi menjelaskan, perkara yang menjerat tersangka Boni Marsapatubiono berawal saat tahun 2017 mengajukan fasilitas kredit proyek pada Bank Jateng cabang Jakarta sebesar Rp 74,5 miliar untuk lima proyek. Pengajuan tersebut pun disetujui. "Adapun yang menjadi jaminan pengajuan kredit proyek tersebut ada

POLRI TERBITKAN TELEGRAM ANTISIPASI BANJIR DAN BENCANA ALAM DI INDONESIA

Gambar
HUMAS POLRES TAMBRAUW - Polri menerbitkan surat telegram berkaitan dengan antisipasi, penanganan, hingga pencegahan terjadinya banjir dan bencana alam, menyusul adanya peningkatan curah hujan di seluruh wilayah Indonesia.  Penanganan banjir dan bencana alam tersebut tertuang dalam surat telegram Nomor:STR/760/X/OPS.2./2022 tanggal 12 Oktober 2022, yang ditandatangani oleh Asops Kapolri Irjen Agung Setya. 'Dalam rangka antisipasi secara dini dan guna mengurangi dampak akibat bencana banjir, tanah longsor, angin puting beliung, dan lain-lain. Sebagai akibat anomali cuaca, tingginya curah hujan yang terjadi di sebagian besar wilayah Indonesia," tulis telegram tersebut.  Dalam telegram tersebut juga disebutkan arahan kepada seluruh Polda jajaran dalam mengantisipasi banjir hingga bencana alam tersebut. Diantaranya, melakukan koordinasi dengan BPBD setempat untuk memitigasi dalam rangka mengurangi dampak akibat bencana baik terhadap manusia, harta benda maupun fasilitas

POLDA PAPUA BARAT RILIS PENANGKAPAN DPO KASUS PENYERANGAN POS RAMIL KISOR MAYBRAT

Gambar
HUMAS POLRES TAMBRAUW–Polda Papua Barat menggelar Press Rilis Penangkapan DPO penyerangan pos ramil Kisor, Maybrat yang terjadi pada 2 September 2021 sebagaimana dimaksud dalam Primer Pasal 340 KUHP, Subsider Pasal 338 KUHP Jo Pasal 55, 56 KUHP.  Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Adam Erwindi, S.I.K.,M.H. mengatakan penangkapan tersebut dipimpin Dansat Brimob Polda Papua Barat bersama Kapolres Sorsel dan Kapolres Maybrat. "Tim gabungan Brimob Polda Papua barat dipimpin langsung Dansat Brimob Kombes Pol. Kombes Pol Pria Premos,S.I.K, M.M. bersama Kapolres Sorsel AKBP Dr. Choiruddin Wachid, S.I.K dan Kapolres Maybrat AKBP Gleen Rooi Molle, S. I. K. bersama timnya berhasil menangkap 1 orang DPO penyerangan pos ramil Kisor, penangkapan dilakukan Jumat (14/10/2022) pukul 06.00 WIT di rumah keluarga tersangka yang berada di Kampung Susumuk Distrik Aifat Kab. Maybrat" ujarnya. "Adapun nama DPO tersebut Yan Waris Sewa alias Yan alias Titus Sewa 26 tahun Ma

HADIRI HUT PROVINSI PAPUA BARAT KE 23, KAPOLDA HARAP PERSONIL POLRI TERUS BERINOVASI

Gambar
POLRES TAMBRAUW–Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Daniel Tahi Monang,S.H.,M.A. hadiri peringatan hari ulang tahun provinsi Papua Barat ke - 23, Rabu (12/10/2022) di kantor Gubernur Papua Barat. Dalam momen tersebut terdapat penganugerahaan kompetisi pelayanan publik tahun 2022 di tingkat provinsi,  kabupaten dan kota.  Adapun penghargaan yang diraih Polres jajaran yakni : Pelayanan publik terbaik pertama diraih oleh  Polres Sorong Kota dengan Rumah Solusi Komunikasi Forum Adat (Honai Tifa). Pelayanan publik terbaik kedua diraih oleh Satlantas Poles Manokwari dengan SIM Go TO Village (SIGOVI), pelayanan publik terbaik ketiga diraih oleh Poles Teluk Bintuni dengan Polisi Bina Iman (SIBIMAN). Sementara itu kepada awak media, Kapolda Papua Barat mengatakan Polres-Polres ini sebagai basic pelayanan publik. "Juara dalam inovasi pelayanan publik memang Polres-Polres ini sebagai basic pelayanan publik, itu mereka harus membuat inovasi-inovasi sehingga masyarakat meras

POLRI AKAN SUSUN ATURAN PENGAMANAN LIGA SEPAK BOLA Di INDONESIA

Gambar
POLRES TAMBRAUW–Wakil Komandan Korps Brimob (Wadankorbrimob) Polri, Irjen Pol Setyo Boedi Moempoeni Harso mengatakan pihaknya akan menyusun Peraturan Kapolri (Perkap) sebagai dasar dalam melakukan tugas pengamanan pertandingan liga sepakbola di Indonesia. Aturan tersebut dibuat sebagai bentuk evaluasi atas terjadinya tragedi di Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, beberapa waktu lalu. “Hasil dari pertemuan tadi kita sudah sepakat untuk mengevaluasi secara menyeluruh. Kami bersama stakeholder, penyelenggara, suporter, rekan-rekan terkait ini telah sepakat mengevaluasi, kemudian Polri semenjak ada kejadian ini sudah mendapat instruksi dari bapak Kapolri untuk membuat produk (hukum) yang menjadi bahan untuk suatu regulasi sebagai dasar untuk masalah keamanan,” ujar Setyo usai mengikuti rakor di Auditorium Wisma Kemenpora dikutip Rabu, (12/10/2022). Menurutnya, pelaksanaan produk ini akan mengikuti aturan-aturan yang telah dikeluarkan oleh FIFA maupun PSSI sebagai federasi

BARESKRIM SUDAH PERIKSA 22 SAKSI TERKAIT KASUS DUGAAN KORUPSI JET PRIBADI HENDRA KURNIAWAN

Gambar
POLRES TAMBRAUW - Penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Ditipikor) Bareskrim Polri sudah melakukan pemeriksaan terhadap 22 saksi terkait kasus dugaan korupsi penggunaan jet pribadi Brigjen Hendra Kurniawan.  "Jumlah saksi yang dimintai keterangan sebanyak 22 orang," kata Kabagpenum Divisi Humas Polri Kombes Nurul Azizah kepada awak media, Jakarta, Selasa (11/10). Nurul menuturkan, 22 jumlah saksi yang telah diperiksa tersebut diantaranya yakni, delapan anggota Polri dan 14 orang dari pihak Aviasi dan lainnya. Rinciannya, delapan anggota Polri yang diperiksa yakni, HK, AN, SUS, RS, FRP, SMH, PEG, dan MM. Sedangkan, 14 orang lainnya, DB, ASH, DR, OJ, GB, TA, ARB, AR, IN, BK, JA, AK, SN dan AH.  "Barang bukti yang menjadi objek penyelidikan sebanyak 15 lembar atau eksemplar dokumen terkait penggunaan pesawat Jet T7/JAB," ujar Nurul.  Dalam kasus ini, Bareskrim melakukan penyelidikan berdasarkan LI/27/IX/2022/Tipidkor, tanggal 22 September 2022, soal du

LAKSANAKAN IBADAH SHOLAT JUMAT BERJAMAAH, SEBAGAI BENTUK KEDEKATAN POLRI, TNI DAN MASYARAKAT KAB.TAMBRAUW

Gambar
POLRES TAMBRAUW–Anggota Polres Tambrauw melaksanakan sholat jum’at berjamaah di Musola Koramil 1810 Fef Kab.Tambrauw, Jum’at (7/10/2022). Selain sebagai bentuk ibadah, sholat jumat berjamaah merupakan cara menjalin tali silahturahmi serta kebersamaan antara Polri, TNI dan juga warga masyarakat. Dalam menjalin kedekatan dan kebersamaan dengan TNI dan warga masyarakat, anggota Polres Tambrauw melaksanakan Sholat Jum‘at bersama-sama. Terlihat suasana yang harmonis, inilah wujud dari sinergitas antara Polri Polres Tambrauw, TNI dan juga dengan masyarakat setempat. “Sholat Jum’at adalah suatu kewajiban yang harus dilakukan oleh umat Islam yang bertujuan untuk meningkatkan ketakwaan dan keimanan kita kepada Allah SWT. Ini merupakan langkah yang tepat dan salah satu cara untuk terus mempererat tali silaturahmi dengan TNI dan masyarakat. selain itu, dapat menghapus pembatas antara aparat penegak hukum dengan masyarakat sekitar.

BUSINESS MATCHING TAHAP IV, KAPOLRI HARAP DORONG P3DN DEMI TINGKATKAN PEREKONOMIAN NASIONAL

Gambar
POLRES TAMBRAUW - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menutup kegiatan Business Matching tahap IV bertema 'Percepatan Realisasi Belanja Produk Dalam Negeri oleh Kementerian, Lembaga, Pemerintah Daerah dan BUMN' di Bali, Jumat, 7 Oktober 2022. Sebelum memulai sambutannya, Sigit meminta kepada seluruh tamu undangan untuk menundukkan kepala sejenak guna mendoakan seluruh korban peristiwa di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.  Usai berdoa, dalam sambutannya, Sigit berharap, diselenggarakannya kegiatan ini diharapkan mampu mendorong Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) demi meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional. "Saya berharap kegiatan Business Matching tahap IV dapat mendukung gerakan bangga buatan Indonesia dan menjadikan produk dalam negeri menjadi tuan di rumah sendiri dengan cara meningkatkan realisasi belanja produk dalam negeri pada akhir tahun 2022 dan tentunya juga mempersiapkan program pengadaan barang dan jasa tahun anggaran 2023,&

KAPOLRI MENGUMUMKAN ADA ENAM TERSANGKA TRAGEDI KANJURUHAN

Gambar
POLRES TAMBRAUW- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumumkan ada enam tersangka tragedi Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.  Keenamnya yakni AHL (Dirut PT LIB), AH (ketua panitia pertandingan), SS (security officer), Wahyu SS, (Kabag Ops Polres Malang), H (Brimob Polda Jatim), dan PSA, (Kasatsamapta Polres). "Berdasarkan gelar dan alat bukti permulaan yang cukup maka ditetapkan saat ini 6 tersangka," kata Kapolri dalam jumpa pers, Kamis 6 Oktober 2022. Kapolri menjelaskan, ada dua proses yang dilakukan yakni proses pidana dan proses pemeriksaan etik untuk anggota Polri yang melakukan tindakan penggunaan gas air mata.  Adapun sebanyak 31 personel telah diperiksa terkait tragedi ini.  "Internal 31 personel. Ditemukan bukti yang cukup 20 orang terduga pelanggaran. Personel menembakan gas air mata di dalam stadion ada 11 personel," ujar Kapolri. Adapun untuk proses penyidikan, tim sudah memeriksa 48 saksi meliputi 26 personel Polri, 3 orang penyelenggaraan

35 SAKSI DARI INTERNAL MAUPUN EKSTERNAL TELAH DIPERIKSA DALAM KASUS KANJURUHAN

Gambar
POLRES TAMBRAUW - Sebanyak 35 saksi telah di periksa oleh penyidik, baik dari internal atau anggota Polri maupun dari eksternal yang diduga terlibat dalam peristiwa di stadion Kanjuruhan. Hal ini disampaikan Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo dalam konferensi pers yang digelar pada Rabu (5/10/2022), di Mapolres Malang.  Kadiv Humas Polri mengatakan, pihaknya telah melakukan rapat yang dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dalam rapat tersebut tim Investigasi menyampaikan terkait progress yang sudah dicapai. Antara lain adalah yang pertama tim audit investigasi dari Irwasum maupun propam.  "Saat ini dari Irwasum maupun Propam sudah melakukan pemeriksaan terhadap 31 anggota Polri. Dari 31 anggota Polri tersebut, belum selesai dilanjutkan juga pemeriksaan pada malam hari ini karena sesuai dengan arahan bapak Kapolri, ada beberapa hal yang harus betul-betul didalami," paparnya Lanjut Irjen Pol Dedi menjelaskan, dalam penanganan kasus ini

PESAN KAPOLRI UNTUK PERWIRA SIP ANGKATAN Ke-51: Jadilah Agen Penggerak Reformasi Kultural Polri

Gambar
POLRES TAMBRAUW - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara penutupan pendidikan dan pelatihan Perwira Polri Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan ke-51, Resimen Satya Intar Adinata Pratapa, di Sukabumi, Jawa Barat, Senin, 3 Oktober 2022. Dalam amanatnya, Sigit menyampaikan pesan penting kepada 2.123 perwira Polri untuk menjadi agen penggerak reformasi kultural di internal Korps Bhayangkara. Hal itu untuk kembali meraih kepercayaan publik terhadap institusi Polri.  "Oleh sebab itu, guna meningkatkan kepercayaan publik rekan-rekan harus menjadi agen penggerak reformasi kultural Polri. Saya memahami, bahwa untuk melakukan hal tersebut tidaklah mudah, namun harus kita lakukan demi kebaikan institusi Polri yang kita cintai," kata Sigit dalam amanatnya.  Sigit menekankan bahwa, kepercayaan publik merupakan kunci utama dan harga mati untuk institusi Polri, dalam melaksanakan tugas pokoknya yakni melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.  Bahkan, Sigi

BARESKRIM PERIKSA DIREKTUR PT LIB, KETUA PSSI JATIM, HINGGA 18 ANGGOTA POLRI

Gambar
POLRES TAMBRAUW - Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menyampaikan, pihaknya akan memeriksa sejumlah saksi terkait Tragedi Kanjuruhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Senin, 03 Oktober 2022. Pemeriksaan dilakukan untuk mengusut tragedi yang menewaskan 125 orang ini. Tim investigasi Polri akan memeriksa Direktur PT LIB, Ketua PSSI Jatim, Ketua Panpel Arema FC, serta Kadispora Jawa Timur. "Saksi yang diperiksa antara lain dari Dirut LIB, Ketua PSSI Jatim, kemudian ketua panitia penyelenggara dari arema, kemudian Kadispora Provinsi Jatim yang insyaallah akan dimintai keterangannya oleh penyidik hari ini," ujar Dedi, Senin 03 Oktober 2022. Tidak hanya itu, Polri juga sedang memeriksa sejumlah personel kepolisian yang bertugas dalam pengamanan di stadion itu. Sejauh ini tim internal Bareskrim yang terdiri dari timsus dan Propam sudah memeriksa 18 orang mulai dari perwira dan Pamen (perwira menengah). “Pemeriksaan ini untuk mengetahui siapa yang

KAPOLRI HADIRI PERESMIAN KANTOR MPN PP, PENTINGNYA PERSATUAN-KESATUAN

Gambar
POLRES TAMBRAUW – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Pemuda Pancasila (PP) menggelar peresmian kantor sekretariat Majelis Pimpinan Nasional (MPN) PP yang berlokasi di Jalan Teuku Cik Ditiro, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu(1/10/2022). Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri undangan acara peresmian Kantor Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP) bertepatan dengan Hari Kesaktian Pancasila. Saya hanya mengingatkan bahwa yang namanya persatuan dan kesatuan kita adalah sila ketiga dari Pancasila. Jadi ketika kita bicara politik bangsa, maka politik yang harus kita sampaikan kepada masyarakat adalah politik dan ideologi Pancasila Kapolri dalam sambutannya menyampaikan, “Mungkin yang pertama saya ucapkan terima kasih atas undangan yang diberikan kepada kami dan suatu kehormatan kami mendapatkan kesempatan untuk bersama-sama meresmikan gedung baru. Kalau kita sudah bicara Pancasila walaupun kita berbeda-beda tapi kita tetap satu dan satu di dalam ideologi Pancas