PENEMUAN MAYAT DIPANTAI WATSUR KAMPUNG WEKARI DISTRIK MPUR KABUPATEN TAMBRAUW

HUMAS POLRES TAMBRAUW– Pada hari rabu tgl 07 agustus 2022 pukul 10.00 wit, bertempat pantai watsur kampung wekari distrik mpur kabupaten tambrauw, telah ditemukan Mayat berjenis kelamin laki-laki.

Kronolgis kejadian penemuan jenazah adalah sbb:

Agus Korwa, umur, 15 tahun, agama, Kristen protestan, pekerjaan, pelajar SMP 15 mubri, alamat, jalan pantura asai 1. 
Pada hari minggu tanggal 4 september 2022, pukul 22.00 wit, Korban bersama teman-temannya kurang lebih 2 orang bernama Roy Bonsapia dan Timo Bonsapia, pergi ke pantai di kampung mubrani untuk menyelam malam mencari udang lobster, saat menyelam bersama teman-temannya kedua temannya Roy Bonsapia dan Timo Bonsapia tidak menyadari kalau korban sudah tidak berada bersama mereka, dan mereka mencari korban namun tidak memenukan korban. Hanya menemukan senter milik korban yang jatuh kedalam air laut, setelah mereka mencari namun tidak menemukan. Kemudian mereka berdua bergegas pulang dan mereka berdua pun melapor ke keluarga korban dan keluarga korban langsung melaporkan kejadian tersebut kepada basarnas untuk pencarian korban, pencarian selama 3 hari namun tidak di temukan.
Dan pada hari rabu tggl 7 September 2022 pukul 18.00 Wit. Korban ditemukan oleh saksi-saksi dipantai watsur, dalam keadaan meninggal dengan kondisi kepala dan tangan kiri sudah tidak ada.

Saksi-saksi 
1. Nikolas Nubuap, umur,16 thn, agama, Kristen protestan, pekerjaan, swasta, alamat, kampung wekari.
2. Yakobus Nubuap, umur, 19 thn, agama, kristen protestan, pekerjaan ,swasta, aamat, kampung wakari. 
3. Rio Hutanggas, umur, 17 thn, agama, Kristen protestan, pekerjaan swasta, alamat, kampung wekari.
4. Yonatan Asrouw, umur, 16 thn agama, kristen protestan, pekerjaan swasta, alamat, kampung wekari.

Keterangan Saksi, pada hari rabu tanggal 7 september 2022, pukul 18.00 Wit, saat keempat saksi dari kampung wekari menuju kampung saukorem melewati pantai watsuri, kemudian keempat saksi melihat mayat yang sedang terdampar dipantai dari jarak kurang lebih 3 meter. Dan keempat saksi tidak berani untuk mendekati mayat tersebut dan langsung berlari kembali ke kampung wekari dan memberitahu bpk. Abraham Matani yang selaku kepala kampung wekari distrik mpur, bahwa telah ditemukan mayat yang terdampar dibibir pantai watsur, dengan kondisi kepala dan tangan kiri sudah tidak ada.Sekitar pukul 19.00 wit, Danramil Bpk. Pelda Fajar Susilo menerima Informasi dari kepala kampung wekari dari Bpk.Abraham Matani. Bahwa telah ditemukan mayat dipantai watsur kampung wekari distrik mpur, kemudian Danramil menyampaikan kepada kapolsek. 

Pukul 20 : 09 Wit, Kapolsek Bersama personil dan Danramil Bergeser menuju TKP dengan mengunakan 2 unit mobil Hilux. Setelah sampai di TKP Kapolsek bersama personil dan Danramil selanjutnya melakukan pengamanan sambil menunggu tim basarnas dari kampung arfu distrik mubrani. Pukul 23 : 00 wit, Basarnas tiba di TKP dan langsung mengevakuasi Mayat dan selanjutnya dibawa ke Kab. Manokwari untuk diperiksa lebih lanjut.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pj. Bupati Tambrauw Pimpin Upacara HUT RI Ke-79 Di Kabupaten Tambrauw Berjalan Khidmat

Polres Tambrauw Lakukan Penyekatan Imbas 53 Napi Kabur dari Lapas Sorong

KAPOLRES TAMBRAUW PIMPIN APEL PERDANA